Membeli Alat Elektronik Audio

1. Belilah alat elektronik di tempat / toko elektronik yang menjual banyak produk. Pasar elektronik bisa jadi pilihan yang paling baik bagi Anda. Di sana Anda bisa dengan jelas membandingkan harga serta kualitas barang yang Anda perlukan. Selain itu, mungkin jika beruntung Anda bisa memperoleh barang bagus dengan harga miring. Jika Anda ingin membeli melalui informasi barang elektronik yang diiklankan di media, pilih media yang kredibel. Lebih bagus lagi jika media tersebut m,emang mengkhususkan pada informasi iklan, seperti Koran JITU.

2.Perhatikan garansi barang yang Anda beli. Sedikit banyak pastinya Anda tahu kualitas suatu barang. Pastikan garansinya masih bisa dipakai dan tersedia layanan dan tempat reparasi elektronik yang banyak cabangnya di kota anda.

3.Tak ada salahnya bertanya dan minta bantuan kepada penjaga toko elektronik. Jika Anda tak begitu paham dengan barang elektronik, ada baiknya ajak teman Anda untuk membantu memilih barang yang bagus.

4.Lakukan tes sebelum Anda membawa pulang barang tersebut dari toko elektronik. Pastikan kondisi barang benar-benar bagus. Jika ada sedikit cacat, segera beritahukan terlebih dahulu kepada penjualnya (reparasi elektronik). Ini penting, agar jika sewaktu-waktu Anda komplain, Anda tidak disalahkan atas kerusakan yang bukan karena ulah Anda .

5. Untuk mendapatkan barang dengan harga yang pasti, belilah barang elektronik di toko elektronik langganan Anda atau di media yang kredibel yang memuat informasi iklan barang tersebut. Mungkin Anda juga bisa dapat potongan harga yang sesuai.

koranjitu.com

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Membeli Alat Elektronik Audio"