Mengenal pengertian mesin milling




 
pengertian mesin milling -  Mesin milling atau Mesin Frais, adalah salah satu mesin yang mempunyai fungsi memotong dengan pisau milling (cutter) pada benda kerja yang mempunyai permukaan datar, sisi, tegak hingga miring. Mesin milling bisa dibilang mempunyai fungsi dan tugas yang jauh lebih banyak dan fleksibel jika di bandingkan dengan mesin lain, bukan tanpa sebab mesin ini mampu mengerjakan berbagai pekerjaan pemotongan dengan mudah, semua ini di karenakan mesin milling mampu merubah sudut potongnya dan menyesuaikan dengan beraneka macam permukaan benda kerja. Memotong dengan mesin milling sendiri akan menghasilkan aneka chips / beram, melakukan milling pada permukaan yang datar atau berbentuk profil dapat di tentukan kehalusan dan kualitas yang kita inginkan, di karenakan saat melaukan pemotongan tersebut kita di tuntut menggunakan pelumas agar hasil pemotongan lebih halus dan optimal.

Mesin Milling / frais sendiri bisa di bagi kedalam beberapa jenis seperti :
-          Mesin Milling Vertikal
-          Mesin Milling Horizontal
-          Mesin Milling Universal

Mesin milling mempunyai beberapa bagian penting yang tak boleh absen dalam setiap fungsinya, berikut beberapa bagian pada mesin milling :

A.  Lengan untuk kedudukan penyongkong obor
B.  Penyongkong obor
C.  Tunas untuk mengerakan meja secara otomatis
D.  Nok pembatas, untuk membatasi jarak gerakan otomatis meja
E. Meja mesin, tempat untuk memasang benda kerja dengan perlengkapan mesin
F.  Engkol untuk mengerakan meja dalam arah memanjang
G. Tuas untuk mengunci meja
H.  Baut menyetel, untuk menghilangkan getaran meja
I.   Engkol untuk menggerakan lutut dalam arah melintang.
J.   Engkol untuk menggerakan lutut dalam arah tegak
K.  Tuas untuk mengunci meja
L.  Tabung pendukung dengan batang ulir, untuk mngatur tingginya meja
M. Lutut untuk kedudukan alas meja
N. Tuas untuk mnegunci sadel
O. Alas meja, tempat kedudukan untuk meja
P. Tuas untuk merubah kecepatan motor listrik
Q. Engkol meja
R. Tuas untuk menentukan besarnya putaran spindel/pisau frais
S. Tuas untuk mengatur angka-angka kecepatan spindel/pisau frais
T.  Tiang, untuk mengantar turun naiknya meja
U.  Spindel, untuk memutarkan arbor dan pisau frais
V.  Tuas untuk menjalankan spindle

Oke sekian penjelasan singkat mengenai pengertian mesin milling, di artikel selanjutnya akan coba di jelaskan mengenai lebih detail Macam-macam pisau pada mesin milling. Oke semoga berguna

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mengenal pengertian mesin milling"