Kebaya - Kini penampilan kebaya semakin banyak, perubahan dan inovasi yang dilakukan oleh para desainer menjadi daya tarik tersendiri, namun untuk anda yang memiliki kebaya dengan model-model lama dan memiliki budget yang minim, kini tak perlu kuatir, karena dengan sedikit modifikasi kebaya lama anda bisa disulap dengan menjadi tampak fashionable dan terlihat baru
Untuk merubah tampilan kebaya lama anda cobalah untuk mengubah atau merombak lengan dan kerah kebaya Anda. Ganti kerah dengan paduan bahan yang bisa diubah, misalnya dari kain jarit menjadi kain sifon atau thai silk. Celana pajang untuk panduan kebaya mungkin sekarang bisa diubah menjadi celana 7/8 agar penampilan menadi terlihat segar.
Pada lengan kebaya, ubah bentuk agar menjadi sedikit seksi, misalnya menyerupai ”u can see”. Kebaya ini bisa dikenakan di siang hari pada acara-acara nonformal.
Bustier pun hendaknya diperhatikan juga. Dulu warna pilihan bustier harus senada dengan kebaya yang tipis. Kini, jangan ragu untuuk mengganti warna bustier dengan warna yang lebih berani asal tetap sesuai dengan kebaya yang dikenakan.
Untuk kebaya klasik, kain jarit biasanya hanya dililit kemben sehingga terlihat kuno dan ”ribet” dengan longtorso. Modifikasilah jarit dengan ziper atau bentuklah menyerupai rok. Sekarang, kebaya tradisional Anda akan tetap anggun dengan perubahan bentuk yang makin modern.
Sumber:okezone.com
Info Terkait:
0 Response to "Tips Merubah Tampilan Kebaya Lama Terlihat Baru Dan Lebih Fashionable"
Posting Komentar