Wisata di Bali Juga Bisa Hemat Kok

Bali, adalah satu pulau yang menjadi incaran tujuan berlibur para wisatawan dari seluruh dunia. Sebagai warga negara Indonesia, jangan sampai Anda belum mengunjungi pulau dewata ini. Masakan orang dari luar negeri saja rela terbang jauh untuk mencapai Bali, apalagi kita yang di dalam negeri. Perjalanan ke Bali butuh biaya besar ?? Tergantung cara Anda berwisata, berikut beberapa cara yang bisa dicoba.

1. Transportasi
Komponen pertama yang mengeluarkan biaya besar adalah biaya transportasi. Bali dapat dicapai melalui jalan darat dan pesawat udara. Waktu dan tenaga Anda jauh lebih berharga, gunakan transportasi udara untuk menuju Bali, karena Anda dapat menghemat waktu beberapa hari perjalanan. Beberapa maskapai penerbangan menawarkan tiket dengan harga murah. Syarat utama mendapat harga murah adalah booking dari jauh-jauh hari sebelum berangkat, bahkan sampai 7 bulan sebelumnya. Hindari tanggal yang merupakan libur nasional ataupun liburan sekolah. Sering-seringlah mengecek ke website AirAsia untuk melihat promo yang ada.

2. Siapkan kartu kredit Anda yang memiliki fasilitas airport executive lounge.
Anda akan menghemat biaya makan & minum selama menunggu jadwal keberangkatan pesawat, yang biasanya antara 1-2 jam setelah check-in. Penerbangan dengan biaya murah pada umumnya tidak menyediakan makanan & minuman selama perjalanan. Menunggupun tidak membosankan. Bisa menggunakan BNI Gold menawarkan fasilitas yang cukup memuaskan. Bahkan di Bali, dengan BNI card Anda akan dibantu untuk proses check-in dan pemasukkan bagasi.


3. Booking hotel via internet
Carilah hotel yang sesuai dengan kebutuhan Anda, search di internet dan baca komentar (review) dari para tamu mengenai hotel tersebut. Lihat lokasi hotel, apakah dekat dengan tempat-tempat yang akan Anda kunjungi. Booking melalui internet (umumnya melalui travel agent di Bali) akan lebih murah dibandingkan datang langsung ke hotelnya. Bandingkan harga antar travel agent untuk mendapatkan harga terbaik.

4. Cari tempat wisata yang menarik
Cari informasi sebanyak-banyaknya melalui internet, brosur dll sebelum Anda tiba di Bali, susunlah jadwal sebaik-baiknya, sesuai dengan lokasi dan arahnya. Jangan sampai Anda tiba di Bali tanpa Anda mengetahui lokasi mana yang hendak dikunjungi.


5. Transportasi Darat

Anda sangat membutuhkan kendaraan selama Anda berlibur. Bali memiliki sarana transportasi umum yang kurang baik, Anda disarankan menyewa kendaraan untuk transportasi selama liburan. Jika Anda hanya berdua atau sendiri, Anda dapat menyewa sepeda motor, jika Anda sekeluarga, Anda dapat menyewa mobil. Kami menyarankan untuk menyewa mobil berikut dengan sopirnya. Selain menghemat tenaga, menghemat waktu, mengurangi resiko dalam perjalanan, dan juga sopir tersebut dapat sekaligus menjadi tour guide Anda. Dapatkan brosur2 penyewaan mobil yang dibagikan di hotel, bandara bahkan di toko-toko. Sewa mobil murah di Bali ada yang Rp. 300.000 untuk 8 jam termasuk BBM dan sopir. Tentunya yang mahal juga ada, tapi apa tentunya kita ingin sewa mobil murah di Bali dengan pelayanan terbaik dan bukan murahan.


6. Wisata kuliner

Cari informasi tempat makanan yang unik di Bali, seperti bebek bengil, nasi bali Warung Satria, restaurant di Jimbaran dan lain-lain.


7. Tempat membeli oleh-oleh

Dapatkan informasi dimana Anda dapat membeli oleh-oleh untuk sahabat Anda.Pilih lokasi tempat penjualan oleh-oleh.

www.jalanjajanhemat.com

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Wisata di Bali Juga Bisa Hemat Kok"

Saya Aulia Cahyo Syahrain mengatakan...

tunggu aku bali...!! masih nabung ni..heheh